Harga Xiaomi Redmi Pro 2 Terbaru dan Spesifikasi Lengkap

Mudation.com – Satu lagi smartphone Xiaomi yang dirilis pada tahun 2017, yaitu Xiaomi Redmi Pro 2. Setelah sebelumnya dirumorkan telah merilis Xiaomi Redmi 4A, rupanya Xiaomi telah mempersiapkan Redmi Pro 2 dengan spesifikasi lebih gahar. Didalamnya juga terpendam dapu pacu cukup powerfull. Untuk kapasitas penyimpanan terdapat dua pilihan memori internal yang terdiri dari 64GB dan 128GB. Nah yang paling menarik, untuk versi 128GB telah tersedia Ram berkapasitas 6GB. Sedangkan versi 64GB memakai Ram 4GB.

Baterai berkapasitas 4.500 mAh

Sedangkan untuk suplai dayanya, di dalam smartphone ini telah tertanam baterai berkapasitas 4.500 mAh yang bisa bertahan dalam waktu sangat lama dan didukung fitur Fast Charging (Quick Charge 3.0) yang mempercepat waktu pengian baterai Xiaomi Redmi Pro 2 ini.

Read More

Sistem Operasi dan Kamera

Teknologi terbaik telah dimasukan kedalam smartphone ini. Semuanya akan mengoptimalkan laju sistem operasi Android OS v6.0 Marshmallow yang mengadopsi antarmuka MIUI. Selain itu, tersedia pula sensor sidik jari yang ditempatkan pada bagian belakang. Sedangkan pada bagian depan, smartphone ini tak lagi memakai teknologi dual kamera. Sebagai gantinya, Xiaomi membekali smartphone ini dengan sensor terbaru yang memiliki teknologi Dual Pixel Autofocus. Kemudian untuk bagian belakang, Redmi Pro 2 mengandalkan kamera beresolusi 12 MP yang dimaksimalkan teknologi EIS (Gyro) dan Phase Detection Autofocus. Perpaduan teknologi tersebut membuat Xiaomi Redmi Pro 2 mampu menghasilkan video beresolusi tinggi dengan hasil video yang stabil dan halus. Untuk resolusinya sendiri, Redmi Pro 2 bisa menghasilkan video beresolusi 4K 2160p@30fps dan 1080p@30fps.

Tampilan dan Layar

Layar Xiaomi Redmi Pro 2 seluas 5.5 inchi juga mengadopsi layar LTPS-AMOLED beresolusi 1080 x 1920 pixels dengan kerapatan mencapai 401 ppi. Yang dilengkapi jenis pelindung layar 2.5D Curved Glass Screen.

Fitur dan Jaringan

Untuk sektor konektivitas, smartphone ini memiliki dua slot kartu sim yang bisa dipakai mengakses internet pada jaringan HP 4G LTE berkecepatan tinggi. Lalu ada pula konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n Dual Band, NFC, GPS (A-GPS, Glonass), Bluetooth V4.2, dan port USB Type-C. Sedangkan untuk bagian sensor, smartphone ini dilengkapi sensor accelerometer, gyro, proximity dan compass. Lalu berapakah sebenarnya harga Xiaomi Redmi Pro 2 ini ?

Harga Xiaomi Redmi Pro 2

Untuk harga Xiaomi Redmi Pro 2 akan dijual dalam dua varian harga yang berbeda seduai spesifikasi kapasitas RAM yaitu untuk Ram 4GB akan dibanderol seharga 1.6 juta dan untuk RAM kapasitas 6GB akan dibanderol dengan harga 3.4 jutaan.

Semikian informasi tentang spesifikasi dan harga Xiaomi Redmi Pro 2 terbaru. Pada artikel sebelumnya juga kita sudah mengulas secara lengkap harga dan spesifikasi Asus Zenfone 3S MAX salah satu produk terbaru dari Asus.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *