Cara Mengatasi Kulit Kering Kasar Dan Bersisik

Mudation.com – Jenis kulit sesesorang memanglah berbeda- beda. Seperti halnya kulit kering atau dalam istilah kedokteran disebut dengan xerosis atau xeroderma. Kulit kering bisa saja terjadi karena diakibatkan kekurangan cairan. Siapapun bisa mengalami kulit kering tanpa melihat jenis kelamin, usia, aktivitas outdor atau kondisi kesehatan. Oleh karena itu kita harus mengetahui cara mengatasi kulit kering. Namun, orang yang sudah berusia lanjut biasanya akan lebih rentan dlam mengalami kondisi kulit kering.

Dalam artikel ini akan dibahas cara mengatasi kulit kering secara alami. Dalam mengatasi kuli kering sebenarnya diperlukan juga konsistensi dalam kebiasaan yang sering dilakukan setiap harinya, berikut adalah cara mengatasi kulit kering yang bisa anda coba:

Read More

Mandi Jangan Terlalu Sering

Mandi merupakan kegiatan yang baik dalam hal membersihkan kulit dari kotoran-kotoran yang menempel, hanya saja apabila anda mandi terlalu sering, hal itu hanya akan menyebabkan kulit anda kehilangan minyak alaminya. Dan usahakan tidak mandi lebih dari 10 menit ataupun kurang dari 5 menit. Mandilah seperlunya saja, maka hal ini akan membantu mengatasi kulit kering anda.

Pakai Sabun pelembab

Kesalahan dalam pemakaian sabun pun akan menyebabkan kulit anda kering, maka dari itulah pilihlah sabun mandi atau sabun muka yang mengandung pelembab yang tinggi sebagai salah satu cara mengatasi kulit kering yang sekarang anda alami.

Cara Mengatasi Kulit Kering dengan Pelembab

Masih dengan pelembab kulit. Ketika anda mengalami kulit kering maka apabila selesai mandi, pakailah pelembab untuk kulit anda. Ketika cuaca sedang berubah- ubah akan sangat baik apabila menggunakan pelembab setelah mandi, karena hal itu akan menolong anda dalam mengatsi kulit kering. Di pasaran, banyak sekali produk- produk pelembab yang banyak sekali menawarkan keunggulannya, namun apapun brand-nya pastikan jika anda memilih pelembab yang mengandung banyak nutrisi untuk kulit anda.

Hindari Panas Berlebihan

Panas berlebih memanglah tidak baik untuk kesehatan kulit, seperti melakukan aktivitas diluar ruangan, maka anda harus menggunakan sun block untuk melindungi kulit anda dari paparan panas sinar matahari. Panas matahari berlebih tentu akan membuat kulit bertambah kering tau bahkan tampak bersisik, maka dari itu jangan lupa lindungi kulit anda dengan baik apabila akan melakukan aktivitas di luar ruangan dalam waktu yang cukup lama.

Minum Air Putih yang cukup

Ketika 70% bagian tubuh merupakan cairan, maka dari itulah jangan sampai tubuh anda kurang cairan. Tanda-tanda kekurangan cairan bisa saja muncul seperti terjadinya kulit kering atau pecah- pecah. Maka dari itu, penuhilah kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih minimal 8 gelas atau 2 liter dalam sehari.

Nah itulah cara mengatasi kulit kering yang bisa langsung anda praktekan dan coba sendiri di rumah. Cara yang sangat mudah bukan? Hanya saja anda perlu konsisten dalam melakukan cara-cara diatas agar kulit anda menjadi cantik dan sehat.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *