Mudation.com – Kecantikan menjadi poin penting yang tidak dapat dilepaskan dari kehidupan setiap wanita. Nah untuk memperoleh ataupun mempertahankan kecantikan ini, tidak jarang pula orang akan rela menempuh berbagai macam cara untuk mendapatkannya, mulai dari perawatan ke klinik atau salon kecantikan, perawatan modern dengan teknologi yang super canggih dengan biaya yang mahal, sampai perawatan yang murah dengan memanfaatkan bahan – bahan alami.
Diantara beberapa cara alami yang sudah banyak diketahui, sebenarnya ada beberapa cara alami yang bisa kamu coba untuk perawatan kecantikan berbagai anggota tubuh yang dilakukan dengan memanfaatkan bahan – bahan alami yang cukup unik dan jarang. Dan masih sedikit orang yang mengetahuinya.
Berikut ini beberapa bahan – bahan alami yang unik dan ternyata memiliki keampuhan sebagai solusi alami untuk mengatasi berbagai masalah mengenai kecantikan. Berikut informasinya.
Masker Rambut dengan Mayonnaise
Tidak banyak orang mengetahui, bahwa ternyata mayonnaise bisa digunakan untuk masker rambut alami. Mayonnaise yang biasanya digunakan sebagai bahan tambahan untuk makanan ini ternyata dapat membantu untuk melembutkan rambut yang kasar. Kamu bisa menggunakan masker mayonnaise sekitar 20 menit dan berbagai bahan yang terkandung dalam mayonnaise ini akan dapat membantu membuat rambut kamu terasa lebih lembut.
Masker Kentang untuk Mata
Berbagai masalah mengenai kecantikan mata akibat efek buruk yang ditimbulkan karena begadang dengan berbagai tugas maupun pekerjaan kantor akan dapat membuat mata menjadi bengkak pada keesokan harinya dan membuat nilai kecantikannya berkurang. Kamu tidak perlu panik, kamu bisa mencari kentang di dalam kulkas, kemudian kupas kulitnya, dan iris menjadi dua bagian. Nah kemudian kamu bisa meletakkan dua potongan kentang tersebut diatas mata kamu. Diamkan selama sekitar 10 menit dan membiarkan kentang ini membantu mendinginkan mata dan meredakan pembengkakannya.
Kopi untuk Atasi Selulit
Kamu bisa mengatasi masalah selulit kamu dengan menggunakan kopi. Selulit adalah masalah yang sering terjadi pada wanita. Gara – gara masalah selulit ini, membuat seorang wanita menjadi kurang percaya diri jika harus tampil sedikit terbuka. Nah untuk meminimalisirnya, kamu dapat menggunakan scrub kopi. Kopi merupakan salah satu minuman dengan kandungan kafein yang dapat merangsang sel – sel kulit serta menyingkirkan sel kulit mati.
Ekstrak Bawang Putih Untuk Membuat Kuku Lebih Kuat
Kuku yang mudah patah pastinya akan sangat mengganggu pemiliknya dan pastinya akan membuat kamu menjadi kesulitan untuk mengenakan kutek. Sebaiknya jangan khawatir akan masalah ini, kamu bisa meniru para Dominican Women yang menggunakan berbagai bantuan ekstrak bawang putih untuk membuat kuku menjadi lebih kuat. Kamu bisa mengoleskan ekstrak bawang putih ini pada kuku dan mendiamkannya sekitar 10-15 menit.