Mudation.com – Penyakit kekurangan darah merupakan keadaan dimana jumlah sel darah merah berada di bawah normal. Darah merah yang terkandung dalam sel darah merah memiliki fungsi untuk mengangkut oksigen dari paru – paru menuju ke seluruh tubuh.
Penyebab Anemia
Iron Deficiency Anemia
Salah satu penyebab terjadinya anemia adalah tubuh kekurangan zat besi. Nah jika kamu kekurangan zat besi maka tubuh kamu tidak bisa memproduksi hemoglobin untuk sel darah merah.
Anemia of Chronic Disease
Anemia ini disebabkan karena adanya penyakit kronis seperti halnya penyakit kanker, gagal ginjal atau bisa juga karena HIV/AIDS. Penyakit kronis bisa saja mempengaruhi produksi sel darah merah sehingga dapat menyebabkan anemia kronis.
Vitamin Deficiency Anemia
Untuk penyebab anemia jenis yang satu ini adalah kekurangan folat dan vitamin B12 akan dapat mempengaruhi produksi sel darah merah, beberapa orang bahkan tidak bisa menyerap vitamin B12 secara efektif.
Apalastic Anemia
Anemia jenis ini merupakan anemia yang paling parah dan kasusnya memang jarang terjadi pada seseorang, penyebab anemia ini adalah karena kurangnya kemampuan sumsum tulang belakang untuk menghasilkan ketiga jenis sel darah.
Gejala Tubuh Anemia
Sering Kelelahan
Nah jika tubuh kamu sering mengalami rasa lelah, kemungkinan kamu memiliki jumlah darah merah yang rendah. Pasokan energi tubuh memang sangat tergantung pada oksidasi dan sel darah merah. Apabila semakin rendah sel darah merah, tingkat oksidasi dalam tubuh juga akan berkurang.
Sering Mengalami Mual
Jika kamu merasa mual ketika pagi hari, bisa jadi kamu terkena anemia.
Kelopak Mata Pucat
Kamu bisa meregangkan kelopak mata bawah kamu, bila kamu melihat pada bagian dalam kelopak mata bawah kamu berwarna pucat, bisa jadi tubuh kamu terkena anemia.
Ujung Jari Menjadi pucat
Nah pada saat kamu menekan ujung jari, biasanya daerah tersebut akan berubah menjadi merah. Namun jika kamu mengalami anemia, maka ujung jari kamu akan menjadi putih atau pucat.
Sakit Kepala
Untuk kamu yang sering merasakan rasa sakit kepala, sebaiknya untuk berhati – hati. Bisa jadi tubuh kamu sedang terkena anemia. Kekurangan sel darah merah bisa membuat otak kamu kekurangan oksigen.
Denyut Jantung Tidak Teratur
Pada saat tubuh kamu mengalami kekurangan oksigen, maka denyut jantung juga akan meningkat. Hal ini yang menyebabkan jantung menjadi berdebar secara tidak teratur dan cepat.
Sesak Napas
Jumlah sel darah merah yang rendah bisa saja dapat menurunkan tingkat oksigen dalam tubuh. Hal ini akan membuat penderita anemia sering merasakan sesak napas ketika melakukan berbagai aktifitas sehari – hari.
Wajah Menjadi Pucat
Untuk kamu yang mengalami anemia, wajah kamu akan terlihat lebih pucat. Kulit juga akan menjadi lebih putih dan kekuningan.